Beberapa bulan belakangan ini kita mungkin pernah mendengar NEC, Panasonic & Toshiba perusahaan PABX besar memutuskan untuk menghentikan produksinya bahkan konon support service hanya sampai di tahun 2025. Ini tentu kabar yang tidak mengenakan bagi distributor, reseller bahkan untuk pengguna sekali pun. Berhentinya produksi pada suatu produk berarti ketersediaan spare part akan menjadi masalah utama bagi mereka yang masih menggunakan produk tersebut.
Salah satu hotel di Palangka Raya memutuskan untuk mengganti PABX Panasonic TDA 100 yang telah mereka pakai sekitar 5-8 tahun yang lalu. Yeastar P560 adalah pilihan terakhirnya setelah kami mengirimkan sistem topologi dan penawaran harga.

Pekerjaan instalasi IP-PBX Yeastar P560 dimulai dengan Instalasi Rack Server, Instalasi Perangkat Yeastar P560, Yeastar TA1610 FXO untuk PSTN (line telkom) serta Yeastar TA 3200 Voice Gateway FXS analog user. Kemudian melakukan mapping terhadap Central MDF (Main Distribution Frame) agar mempermudah proses pergantian PABX lama ke Yeastar P560.
Melakukan setting call flow (telp masuk dan keluar), call forward, call pickup, IVR dan lain-lain. Dibawah ini adalah dokumentasi pekerjaan tersebut.







CV. Data Piranti Utama adalah vendor IT dan Telekomunikasi di Bali yang melayani penjualan PABX berbagai merk. Selain itu kami juga melayani pemasangan IP-PBX diseluruh wilayah Indonesia. Jika anda membutuhkan PABX bisa menghubungi kami via email contact@datapirantiutama.co
